LNG for Mining, Power Plant, Industry, Transportation and Marine

oleh -
0 65

Pertagas

Pertagas niaga sedang membangun lini bisnis LNG baru untuk pertambangan, industri, power plant, transportasi dan marine di dalam negeri. Demikian penjelasan Direktur Utama Pt.Pertagas Niaga  Jugi Prayogio pada sharing session dengan ILUGAS (ikatan alumni Akademi Migas) pada tanggal 2 desember 2015 yang lalu di markasnya R1 komplek Pertamina Corporate University Simpruk Jakarta . Lini bisnis ini termasuk baru untuk Indonesia yang secara geographis adalah sebuah negara kepulauan. Di wilayah yang sudah ada ketersediaan LNG seperti di Kalimantan Timur menjadi lebih mudah mewujudkan dan karena itu tidak heran di Balikpapan malah bisa di pakai di Mall/pertokoan.

Akan tetapi di wilayah kepulauan lain yang tidak tersedia LNG, tentu membutuhkan transportasi laut untuk mengangkutnya.  Disinilah tantangan besarnya, bagaimana merancang suatu sistim transportasi laut dengan variabel  teknologi , operasi dan finansial, sebagai model bisnis LNG yang baru untuk kondisi Indonesia.

Kalau bisnis baru ini jalan, berarti bisnis Pertagas niaga bertambah disamping sejumlah lini bisnis lainnya.  Beberapa lini bisnis retail gas bumi lain yang  sudah diprogramkan kedepan adalah pengembangan jaringan distribusi gas untuk transportasi, industri, properti dan rumah tangga. Usaha itu dilakukan sejalan dengan  kebijakan energi nasional yang mendorong pemanfaatan gas bumi secara lebih luas. Karena itu,  selama 5 tahun kedepan sampai dengan tahun 2020, Pertagas Niaga akan membangun jaringan gas rumah tangga di Aceh, Sumatera Utara, Riau, Jawa Barat,Jawa Tengah, Jawa Timur dan Kalimantan Timur , mencapai 45 ribuan rumah tangga. Sebuah pekerjaan besar dalam rangka ikut mendukung ketahanan energi nasional.

Terkait dengan berbagai program yang disampaikan Dirut Pt. Pertagas Niaga tersebut, Ketua Umum ILUGAS Ibrahim Hasyim menyatakan akan mendukung dan sekaligus  menawarkan keahlian dalam kegiatan perencanaan, pengoperasian dan pengawasan , yang sangat mumpuni dimiliki anggota ILUGAS . Anggota ILUGAS terdiri dari para akademisi dan praktisi migas yang telah teruji di kancah industri migas nasional maupun di luar negeri. @HASYIM_IBRAHIM

(Visited 63 times, 1 visits today)

TERKAIT

0 109

0 137

BELUM ADA TANGGAPAN

Tulis Tanggapan